Selasa, 23 Desember 2008

DONAT



Resep dari tabloid Saji Edisi Ultah ke 5, yang sebetulnya hampir mirip dengan resep kursus Aneka Donat di Dapur Sedap beberapa waktu yang lalu ...

DONAT

Bahan biang :
50 gr margarine 1 sdt garam
4 sdm tepung maizena 4 kuning telur


Bahan :
400 gr tepung terigu cakra
2 sdt ragi instant
60 gr gula pasir
40 gr susu bubuk
1/2 sdt baking powder
2 putih telur, dikocok lepas
200 ml air
Minyak padat utk menggoreng

Cara membuat :
1. Biang : panaskan margarin dan garam. Matikan api.
Masukkan tepung maizena. Aduk rata. Nyalakan api.
Masak lagi sampai kental. Angkat. Tambahkan kuning telur.
Aduk rata. Sisihkan.
2. Campur tepung terigu, instant, gula pasir, susu bubuk dan
baking powder. Aduk rata. Tambahkan putih telur dan air sedikit-
sedikit sambil diuleni sampai kalis.
3. Masukkan bahan biang. Uleni sampai elastis. Diamkan 20 menit.
Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 30 gram. Bulatkan.
Diamkan 10 menit.
4. Letakkan diloyang yang ditabur sedikit tepung terigu.
Diamkan 45 menit sampai mengembang.
5. Goreng dalam minyak padat yang sudah dipanaskan dengan api
sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.
6. Hias dengan coklat cair atau butter cream.

Tidak ada komentar: